Text
ANALISA PERHITUNGAN BUAH JADI (FRUIT SET) DAN BERAT BUAH TERHADAP JANJANG (FRUIT TO BUNCH) PADA TANDAN BUAH KELAPA SAWIT ( Elaeis guineensis Jacq )
XMLFruit set (tatanan buah) adalah istilah yang sering digunakan dalam bidang kelapa sawit untuk menggambarkan perbandingan/ rasio buah yang jadi (hasil dari penyerbukan) terhadap keseluruhan buah pada satu tandan termasuk buah yang partenokarpi/ mantel. Nilai fruit to bunch dari tiap tandan sampel sejalan dengan hasil penghitungan fruit set. Semakin besar nilai fruit set maka nilai fruit to bunch cenderung lebih tinggi. Perhitungan secara keseluruhan pada buah jadi dan buah terhadap janjang tidak efektif dan efisien dikarenakan banyak membutuhkan waktu dan tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketepatan penggunaan cara perhitungan sampel dengan cara keseluruhan yang dapat memudahkan dan mengetahui hasil dengan cepat dalam menghitung buah jadi dan buah terhadap janjang pada tandan buah kelapa sawit
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari 2024 – April 2024 di kebun percobaan Institut Teknologi Sawit Indonesia (ITSI). Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan model survei. Dengan mengamati cara sampel kuning, sampel merah, sampel putih, sampel 30 spikelet, dan sampel merah putih perhitungan buah jadi dan buah terhadap janjang. Beberapa perlakuan sampel untuk mencari persentase buah jadi dan buah terhadap janjang ternyata hasil yang mendekati adalah yang pertama menggunakan sampel merah putih dan kedua sampel kuning. Dari kesimpulan penelitian ini adalah sampel merah putih yang memerlukan hanya 54% buah sampel yang digunakan, dengan korelasi (0,985) dan persamaan Y = 1,0376X-4,4687 R²=0,969. Sedangkan untuk perhitungan buah terhadap janjang yang memerlukan 62% buah sampel yang digunakan, dengan korelasi (0,962) dan persamaan Y = 1,0435X-1,4973 R² = 0,9255
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
IRDAN HAMDI WARDANA - Personal Name
|
Student ID |
2001049
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2024 IRD A
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |