Text
PENGARUH METODE KRAFT DAN WAKTU PEREBUSAN TERHADAP PEMBUATAN KERTAS BERBASIS BATANG KELAPA SAWIT
XMLSeiring meningkatnya perkembangan pekebunan kelapa sawit di Indonesia, maka akan meningkat pula produksi limbah yang dihasilkan, diantaranya limbah padat berupa batang kelapa sawit. Limbah ini masih belum dimanfaatkan secara optimal, padahal ketersediaannya akan meningkat seiring usia tanaman dan proses peremajaan kebun. Salah satu upaya pemanfaatan batang kelapa sawit yang dapat dilakukan adalah sebagai bahan baku pembuatan kertas, karena mengandung selulosa 51,58%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode kraft dan waktu perebusan terhadap pembuatan kertas berbasis batang kelapa sawit. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Kimia dan Fisika Institut Teknologi Sawit Indonesia dan Laboratorium Teknologi Hasil Hutan Universitas Sumatera Utara. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Februari-Maret 2023. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor. Faktor pertama adalah kombinasi metode kraft yang terdiri dari 3 taraf, yaitu L1 (NaOH 10% + Na2S 5% + Na2CO3 2%);L2 (NaOH 15% + Na2S 7% + Na2CO3 3%);L3 (NaOH 20% + Na2S 9% + Na2CO3 4%).
Faktor kedua adalah waktu perebusan yang terdiri dari 3 taraf, yaitu W1 (90 menit);W2 (120 menit);W3 (150 menit) dengan menggunakan 3 kali ulangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa waktu perebusan dan metode kraft sangat berpengaruh nyata terhadap dua parameter amatan, yaitu parameter amatan ketahanan tarik (11,26 kN/m); daya serap air (59,33 mm) dan tidak berpengaruh nyata terhadap parameter amatan gramatur (g/m2). Hasil penelitian secara kualitatif terhadap parameter uji penampakan menunjukkan penampakan kertas yang bersih dan tidak berlubang.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
DINI APRILIA - Personal Name
|
Student ID |
1902039
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2023 DIN P
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |