Text
PENGARUH KONSENTRASI LARUTAN PEMUTIH (H2O2) TERHADAP MUTU KERTAS BERBAHAN BAKU PELEPAH KELAPA SAWIT
XMLRINGKASAN
ADIKA TITO MAULANA, PENGARUH KONSENTRASI LARUTAN PEMUTIH (H2O2) TERHADAP MUTU KERTAS BERBAHAN BAKU PELEPAH KELAPA SAWIT. Tugas Akhir Mahasiswa ITSI Program Studi Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan dibimbing oleh Giyanto, STP, MT dan Purjianto, SE,. MM
Penggunaan kayu dalam pembuatan kertas sering mengakibatkan masalah yang serius bagi lingkungan karena adanya penebangan liar, sehingga muncul ide untuk memanfaatkan limbah Pelepah Kelapa Sawit dimana terdapat kandungan selulosa yang cukup tinggi. Pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) non faktoral yaitu dengan konsentrasi larutan pemutih (H2O2) dengan konsentrasi 4%, 6%, dan 8%. Proses penelitiannya dilakukan dengan cara merendam cacahan pelepah kelapa sawit dengan larutan NaOH sebanyak 12 liter dengan konsentrasi 50% untuk menglunakan pelepah sehingga memudahkan dalam hal penghalusan, kemudian diblender agar menjadi pulp. Selanjutnya direndam menggunakan H2O2 dengan tujuan untuk memutihkan pulp, pulp yang berubah warna kemudian dicetak dan dikeringkan menggunakan oven. Pemutihan merupakan proses menghilangkan warna yang terkandung pada serat akibat masih adanya lignin pada pulp dengan bantuan bahan kimia. Dengan tiga perlakuan konsentrasi yang berbeda bertujuan untuk mengetahui perbedaan terhadap derajat putih, gramatur dan kadar air kertas. Berdasarkan hasil analisis sidik ragam menunjukkan bahwa pengaruh yang berbeda nyata pada konsentrasi larutan pemutih (H2O2) dengan variasi konsentrasi 8% terhadap gramatur dengan menghasilkan gramatur yang paling tinggi dari konsentrasi 4% dan 6%, dan juga memiliki kadar air yang paling rendah namun pada konsentrasi (H2O2) 4% dan 6% memiliki kadar air yang lebih tinggi.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
ADIKA TITO MAULANA - Personal Name
|
Student ID |
1802036
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Medan., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2023 Adi P
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |