Text
KAJIAN BIAYA PEMUPUKAN TANAMAN MENGHASILKAN (TM) KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI KEBUN SISUMUT AFDELING VI PT PERKEBUNAN NUSANTARA III
XMLPemupukan berguna untuk memberikan unsur hara yang diperlukan tanaman agar mampu melakukan proses – proses fisiologis yang menghasilkan pertumbuhan dan produksi yang baik. Biaya yang diperlukan untuk melakukan kegiatan pemupukan yang sangat besar sehingga diperlukan perencanaan pemupukan yang tepat agar efektif dan efisien. Berdasrkan hal ini dilakukan pengamatan tentang kajian biaya pemupukan di perkebunan.
Penelitian dilaksanakan di Afdeling VI Kebun Sisumut PT. Perkebunan Nusantara III Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sumatera Utara. Waktu penelitian selama 1 bulan, yaitu bulan Maret 2022. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, yaitu data yang sudah diperoleh dijelaskan dengan kata – kata yang sistematis sehingga penelitian dapat diterangkan secara objektif. Metode deskriptif merupakan metode yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data, menyusun, mengklarifikasi, menginterprestasikan, mengolah dan mengkaji data sehingga diperoleh gambaran masalah yang diteliti. Pengamatan terdiri dari data rekomendasi pemupukan, data realisasi pemupukan, proses pelaksanaan pemupukan.
Hasil penelitian di afdeling VI Kebun Sisumut PT. Perkebunan Nusantara III pada tahun 2019 dengan luas adalah 785 ha dengan tahun tanam 2004 dan 2005 pada tahun 2020 dengan luas adalah 785 ha, pada tahun 2021 dengan luas adalah 785 ha dan dapat disimpulkan bahwa biaya pemupukan pada tahun 2019 adalah Rp. 3.966.303.260 dengan biaya per ha Rp. 5.052.616. Biaya pemupukan pada tahun 2020 adalah Rp. 4.869.450.200 dengan biaya per ha Rp. 6.203.122. Biaya pemupukan tahun 2021 adalah Rp.6.445.309.681 dengan biaya per ha Rp. 8.210.586. Komposisi biaya pemupukan tanaman menghasilkan kelapa sawit rata – rata selama 3 tahun di afdeling VI Kebun Sisumut PT. Perkebunan Nusantara III per ha adalah pembelian pupuk sebesar 92,4%, transportasi sebesar 1,1% dan penaburan pupuk sebesar 6,5%.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
WILLY JHOSE MATONDANG - Personal Name
|
Student ID |
1701271
|
Dosen Pembimbing |
Febriana Roosmawati, SE., MSc,Ak.CA - - Dosen Pembimbing 1
Aulia Juanda Djaingsastro, S.Si., M.Si - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2021 WIL K
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |