EFEKTIVITAS INSEKTISIDA PENGENDALIAN HAMA KUMBANG TANDUK (Oryctes rhinoceros) PADA TANAMAN BELUM MENGHASILKAN DI KEBUN ADOLINA AFDELING II PT. PERKEBUNAN NUSANTARA IV

Detail Cantuman

Text

EFEKTIVITAS INSEKTISIDA PENGENDALIAN HAMA KUMBANG TANDUK (Oryctes rhinoceros) PADA TANAMAN BELUM MENGHASILKAN DI KEBUN ADOLINA AFDELING II PT. PERKEBUNAN NUSANTARA IV

XML

Serangan Kumbang Tanduk (O. rhinoceros) cukup membahayakan pada tanaman belum menghasilkan (TBM) karena jika sampai mengenai titik 2 tumbuhnya maka akan muncul penyakit busuk dan kematian. Kumbang Tanduk banyak menimbulkan kerusakan pada TBM yang baru ditanam hingga berumur 2–3 tahun. Serangan kumbang O. rhinoceros pada perkebunan kelapa sawit dapat menurunkan hasil sebesar 60% pada saat panen pertama dan menyebabkan kematian sebesar 25% pada tanaman belum menghasilkan. Pengendalian kimiawi merupakan salah satu cara yang sering dilakukan oleh petani kelapa sawit karena insektisida kimia mempunyai daya bunuh cepat, berspektrum luas sehingga segera dapat dilihat hasilnya.
Tujuan pada penelitian ini yaitu mengetahui evektifitas pengendalian O. rhinoceros dengan berbagai bahan insektisida pada areal tanaman belum menghasilkan (TBM) kelapa sawit. Penelitian ini di lakukan Kebun Adolina Afdeling II PT. Perkebunan Nusantara IV kecamatan Perbaungan, kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Dengan luas areal 49 Ha di bagi kedalam tiga blok dengan tahun tanam kelapa sawit 2021. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial yaitu dengan menggunakan bahan Insektisida yang terdiri dari tiga merek dagang Exocet 50 EC, Scud 100 EW, dan Diazinon.
Berdasarkan dari hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa insektisida berbahan aktif Sipermetrin (Exocet 50 EC) yang di aplikasikan pada tanaman kelapa sawit belum menghasilkan (TBM 1) efektif untuk mengendalikan kumbang tanduk (Orytes rhinoceros).


Detail Information

Item Type
Bachelor's Thesis
Penulis
SAPENDRO SARAGIH - Personal Name
Student ID
1801204
Dosen Pembimbing
Aulia Juanda Djaingsastro, S.Si., M.Si - - Dosen Pembimbing 1
M. Yusuf Dibisono, SP., M.P - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Published
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
2022 SAP E
Copyright
Institut Teknologi Sawit Indonesia
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail