Text
EFEKTIVITAS PEMANFAATAN ALAT KASTRASI BERBENTUK U PADA PEKERJAAN KASTRASI KELAPA SAWIT DI KEBUN BEKIUN PT. LANGKAT NUSANTARA KEPONG
XMLRINGKASAN
ELSETIAWAN BUKIT “EFEKTIVITAS PEMANFAATAN ALAT KASTRASI BERBENTUK U PADA PEKERJAAN KASTRASI KELAPA SAWIT DI KEBUN BEKIUN PT. LANGKAT NUSANTARA KEPONG” Tugas Akhir Mahasiswa ITSI Program Studi Budidaya Perkebunan dibimbing oleh Sri Murti Tarigan, S.P.,M.P dan Wagino, S.P., M.P
Kastrasi adalah proses untuk membuang buah muda dan bunga. Dalam pelaksanaan pekerjaan kastrasi biasanya menggunakan alat dodos dengan pekerjaan kastrasi belum efektif karena memiliki kelemahan yaitu dapat mengurangi pelepah. Demikian juga pada penggunaan alat-alat kastrasi dalam kegiatan kastrasi perlu menggunakan peralatan yang baik dan yang benar agar proses pengerjaan kastrasi lebih cepat dan tepat pelaksanaan kastrasi. Maka diperlukan efektivitas alat kastrasi baru yaitu alat kastrasi berbentuk U dengan alat ini kegiatan kastrasi lebih efektif karena menggunakan alat ini tidak mengurangi pelepah dan melukai batang kelapa sawit.
Penelitian ini dilakukan di Kebun Bekiun PT. Langkat Nusantara Kepong Penelitian ini dilaksanakan Juni 2022. Penelitian ini menggunakan metode analisa deskriptif dengan pengumpulan data sekunder dilapangan. Pengamatan terdiri dari Informasi umum kebun meliputi sejarah kebun kebun area statement atau blok-blok tanaman, ketentuan perusahaan tentang kastrasi, alat-alat yang diperlukan dan efektivitas kerja alat kastrasi berbentuk U dengan alat dodos.
Hasil pengamatan ini menunjukkan bahwa dari perhitungan perbandingan waktu alat kastrasi berbentuk U dapat di simpulkan bahwa yang lebih efektif dari segi waktu adalah dengan menggunakan alat kastrasi berbentuk U dengan rata-rata waktu 9,062 detik/bunga sedangkan menggunakan dodos, pekerjaannya lebih lama dengan rata-rata waktu 19,835 detik/bunga.
Kata kunci : Efektivitas, Kastrasi, U, Dodos, Kelapa Sawit.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
ELSETIAWAN BUKIT - Personal Name
|
Student ID |
1801219
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Medan., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2022 Els E
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |