PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI PEKERJA PEREMPUAN DI PT KARYA HEVEA INDONESIA

Detail Cantuman

Text

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI PEKERJA PEREMPUAN DI PT KARYA HEVEA INDONESIA

XML

RINGKASAN
DANIEL NUGROHO PASARIBU. PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI PEKERJA PEREMPUAN DI
PT KARYA HEVEA INDONESIA. Tugas Akhir Mahasiswa ITSI Program Studi Budidaya Perkebunan dibimbing oleh Delyana R. Pulungan, S.E., M.Si dan Habib Prayitno, S.Psi., M. Psi
Berkembangnya sub sektor perkebunan kelapa sawit salah satunya di PT Karya Hevea Indonesia Desa Greahan menciptakan peluang kerja bagi masyarakat disekitarnya mulai dari karyawan tetap sampai pada tenaga pekerja di lapangan baik wanita maupun untuk pria. Peran pekerja perempuan yang bekerja di perkebunan kelapa sawit di Desa Greahan meliputi aktivitas di tempat kerja seperti memupuk, menyemprot, memelihara tanaman bibit sawit dilakukan dengan baik, pada umumnya kerja di mulai dari pukul 07.00 sampai pukul 15.00 sore.
Bagi Perusahaan, wanita yang sedang bekerja hendaknya menyeimbangkan kegiatannya sesuai dengan tenaga kemampuan di perkebunan kelapa sawit. Peran perempuan sebagai pekerja perempuan di PT Karya Hevea Indonesia di Desa Greahan tetap menjalankan kodratnya sebagai istri, tidak meninggalkan aktivitasnya di dalam rumah tangga dan dijalankan dengan baik, walaupun pekerja perempuan ikut dalam mencari nafkah di sektor perkebunan mencari tambahan pendapatan untuk keluarga.
Masyarakat di luar perusahaan memandang positif dan mendukung terhadap perempuan yang bekerja di perkebunan kelapa sawit menjadi buruh memiliki tujuan untuk membantu ekonomi keluarganya tanpa mengorbankan tanggung jawabnya dalam mengurus rumah tangganya, walaupun waktu berkumpul dan berinteraksi dengan masyarakat dan kegiatan sosial terbatas dan tidak selalu hadir dalam kegiatan sosial, akan tetapi tetap terjaga hubungan dan silaturahmi yang baik dengan masyarakat di dalam perusahaan dan di luar perusahaan.
Pekerja perempuan dan pekerja laki-laki yang bekerja di perkebunan kelapa sawit hendaknya saling bekerja sama dalam kegiatan rumah tanga, agar peran ganda yang dilakukan oleh pekerja perempuan dan pekerja laki-laki cepat selesai sesuai harapan.
Kata kunci: Persepsi Masyarakat, Pekerja Perempuan, Sosial Ekonomi


Detail Information

Item Type
Bachelor's Thesis
Penulis
DANIEL NUGROHO PASARIBU - Personal Name
Student ID
1801097
Dosen Pembimbing
Delyana R. Pulungan, S.E., M.Si - - Dosen Pembimbing 1
Habib Prayitno, S.Psi., M.Psi - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Published
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Institut Teknologi Sawit Indonesia : Medan.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
2022 Muh P
Copyright
Institut Teknologi Sawit Indonesia
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail