Text
KAJIAN BIAYA PEMUPUKAN TANAMAN MENGHASILKAN (TM) KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI KEBUN MELATI AFDELING I PT. PERKEBUNAN NUSANTARA II
XMLRINGKASAN
IRVAN JOSHUA SINAGA KAJIAN BIAYA PEMUPUKAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) PADA TANAMAN MENGHASILKAN (TM) DI AFDELING 1 DI KEBUN MELATI PT. PERKEBUNAN NUSANTARA II. Tugas Akhir Mahasiswa STIPAP Program studi Budidaya Perkebunan dibimbing oleh Febriana Roosmawati, S.E., M.Sc dan Nurkhotimah Sinaga, S.E., M.Ak.
Penelitian tugas akhir ini dilaksanakan di Afdeling I Kebun Melati PT. Perkebunan Nusantara II, metode penelitian ini menggunakan metode analisa deskriptif dengan mengetahui pemakaian biaya yang dikeluarkan pada pemupukan Tanaman Menghasilkan (TM) kelapa sawit, data informasi kebun lokasi penelitian meliputi letak geografis, luas areal, curah hujan, data RKAP pemupukan tahun 2017 – 2020 serta data realisasi pemupukan tanaman menghasilkan kelapa sawit tahun 2017 – 2020. Metode deskriptif merupakan metode yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data, menyusun, mengolah serta mengkaji data sehingga diperoleh gambaran masalah yang diteliti.
Hasil penelitian di afdeling 1 Kebun Melati PT. Perkebunan Nusantara II pada tahun 2017 dengan luas adalah 312 ha dengan tahun tanam 2001, 2003, 2011, 2013, pada tahun 2018 dengan luas adalah 296 ha, pada tahun 2019 dengan luas adalah 299 ha dan pada tahun 2020 dengan luas adalah 255 ha dengan tahun tanam 2001, 2011, 2013. Dan dapat disimpulkan bahwa biaya pemupukan pada tahun 2017 adalah Rp. 1.081.812.360 dengan biaya per ha Rp. 3.467.348. Biaya pemupukan pada tahun 2018 adalah Rp. 1.097.982.804 dengan biaya per ha Rp. 3.709.401. Biaya pemupukan tahun 2019 adalah Rp. 780.283.291 dengan biaya per ha Rp. 2.634.244. Biaya tahun 2020 adalah Rp. 1.168.129.644 dengan biaya per ha Rp. 4.580.919. Komposisi biaya pemupukan tanaman menghasilkan kelapa sawit rata – rata selama 4 tahun di afdeling 1 Kebun Melati PT. Perkebunan Nusantara II per ha adalah pembelian pupuk sebesar 90%, transportasi sebesar 1,0% dan penaburan pupuk sebesar 9,0%.
Mengingat biaya pemupukan yang sangat tinggi sehingga dalam setiap kegiatan kegiatan pemupukan mulai dari pembelian pupuk, transportasi, dan penaburan pupuk harus diawasi dengan baik dan benar, agar hasilnya efisien dan terjamin dan pemupukan disarankan agar menggunakan pelaksanaan yang benar yaitu 4T, Tepat jenis, Tepat dosis, Tepat cara, dan Tepat waktu, sehingga pelaksanaan pemupukan dapat tercapai dengan maksimal.
Kata Kunci : Kajian Biaya, Tanaman Menghasilkan.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
IRVAN JOSHUA SINAGA - Personal Name
|
Student ID |
1701068
|
Dosen Pembimbing |
Febriana Roosmawati, S.E., M.Sc - - Dosen Pembimbing 1
Nurkhotimah Sinaga, S.E., M.Ak - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Medan., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2022 Irv K
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |