Text
EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN PARE (Momordica charantia L.) UNTUK PENGENDALIAN ULAT API (Setothosea asigna) PADA TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.)
XMLSetothosea asigna merupakan salah satu jenis ulat api terpenting pada tanaman kelapa sawit diIndonesia. Meskipun tidak mematikan tanaman, hama ini sangat merugikan secara ekonomi. Gejala serangan yang diakibatkan oleh hama UPDKS (Ulat Pemakan Daun Kelapa Sawit) dimulai dari daun bagian bawah hingga akhirnya helai daun berlubang habis dan bagian yang tersisa hanya tulang daun saja. Daun yang habis akan sangat mengganggu proses fotosintesis tanaman kelapa sawit, yang pada akhirnya akan menurunkan produktivitas kelapa sawit. Biasanya produksi akan turun 2 tahun setelah terjadi serangan ulat api hal ini maka diperlukan pengendalian, dalam penilitian ini penulis melakukan pengendalian dengan insektisida nabati. Untuk mengetahui efektivitas insektisida ekstrak daun pare (Momordica charantia L.) dengan beberapa konsentrasi terhadap mortalitas hama ulat api Setothosea asigna.
Penelitian dilaksanakan diareal penelitian Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Agrobisnis Perkebunan (STIPAP) kampus LPP Medan. Waktu penelitian dimulai pada bulan Maret sampai Agustus 2020. Metode yang digunakan yaitu Rancangan Ancak Kelompok non faktorial dengan 4 taraf yaitu P0 tanpa perlakuan / aquades, P1 ekstrak daun pare 10% / liter aquades, P2 ekstrak daun pare 20% / liter aquades, P3 ekstrak daun pare 30% / liter aquades dan 6 ulangan.
Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak daun pare (Momordica charantia L.) mengandung senyawa penghambat makan (antifeedant) berupa flavonoid, terpenoid, seteroid, tanin, saponin, momordisin I dan momordisin II yang dapat digunakan sebagai insektisida nabati untuk menghambat reseptor perasa pada daerah mulut larva. Hal ini mengakibatkan larva gagal mendapatkan stimulus rasa sehingga tidak mampu mengenali makanannya, dan mengakibatkan larva mati kelaparan. Konsentrasi ekstrak daun pare ekstrak daun pare yang efektif mengendalikan hama ulat api (Setothosea asigna) adalah dengan konsentrasi 10% (P1).
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
MALIK YASIN - Personal Name
|
Student ID |
1601117
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon., 2020 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2020 MAL E
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |