Text
PENGARUH KOMPOSISI MEDIA TANAM DAN DOSIS PEMUPUKAN NPK TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI MAIN NURSERY
XMLDalam budidaya tanaman kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq), dosis pemupukan dan komposisi media tanam berpengaruh terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit. Pada tanaman kelapa sawit sangat penting untuk menghasilkan tanaman yang baik. Untuk memperoleh bibit yang baik, maka diperlukan juga perlakuan pemupukan yang tepat, yang tujuannya untuk mendapatkan unsur hara pada media tanam. Ketersediaan top soil yang semakin terbatas sebagai media tanam pembibitan kelapa sawit akhir–akhir ini menyebabkan di dunia perkebunan untuk menggunakan media tanam sub soil. Sub soil umumnya memiliki berbagai faktor pembatas untuk pembibitan kelapa sawit.
Penelitian ini di laksanakan di Lahan STIPAP, dengan Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial yang terdiri dari 2 perlakuan yaitu komposisi media tanam dan pemupukan NPK. Perlakuan pertama terdiri dari 3 taraf yaitu K0, K1, K2 dan perlakuan kedua terdiri dari 4 taraf yaitu P0, P1, P2, P3 dengan 3 ulangan. Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman (cm), diameter batang (cm), jumlah daun (helai), berat basah akar (gram), berat kering akar (gram), berat basah tajuk (gram), berat kering tajuk (gram), volume akar (ml), panjang akar (cm).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada Komposisi Media Tanam yang memberi pengaruh terbaik untukparameter yang diamati adalah K0 dan K1.Dosis Pupuk NPK yang memberi pengaruh terbaik untukparameter yang diamati adalah P3 dan P2. Interaksi antara K (Komposisi Media Tanam) dan P (Pemupukan) yang diamati berpengaruh terhadap volume akar.
Detail Information
Item Type |
Bachelor's Thesis
|
---|---|
Penulis |
FIONA SISKA - Personal Name
|
Student ID |
1601065
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Institut Teknologi Sawit Indonesia : Institut Teknologi Sawit Indon., 2020 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
2020 FIO P
|
Copyright |
Institut Teknologi Sawit Indonesia
|
Doi |