ANALISA KADAR BAHAN ORGANIK DAN NITROGEN TANAH PADA LAHAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI AFDELING III KEBUN SEI PUTIH PT. PERKEBUNAN NUSANTARA III PERSERO

Detail Cantuman

Text

ANALISA KADAR BAHAN ORGANIK DAN NITROGEN TANAH PADA LAHAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI AFDELING III KEBUN SEI PUTIH PT. PERKEBUNAN NUSANTARA III PERSERO

XML

AHMAD HANAFI, ANALISA KADAR BAHAN ORGANIK DAN NITROGEN TANAH PADA LAHAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) DI AFDELING III KEBUN SEI PUTIH PT. PERKEBUNAN NUSANTARA III PERSERO. Tugas Akhir Mahasiswa STIPAP Program Studi Budidaya Perkebunan dibimbing oleh Ir. Mardiana Wahyuni, MP dan Arief Setiawan Sutanto, S.P., M.Si.
Kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq) merupakan komoditas utama perkebunan yang cukup penting di Indonesia dan masih memiliki prospek pengembangan yang cukup cerah. Hasil kelapa sawit terutama digunakan sebagai minyak goreng, margarine, industry oleofood dan oleochemical. Peningkatan jumlah kebutuhan dan semakin beragamnya pemanfaatan produk olahan kelapa sawit menyebabkan kelapa sawit terus berkembang.
Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Sei Putih Afdeling III PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatra Utara. Waktu penelitian ini selama 3 bulan, dari bulan Juni - Agustus 2021. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan sampel yang digunakan sebanyak 4 sampel dan 3 kali pengulangan, sehingga sampel didapatkan 12 sampel tanah. Penelitian ini menggunakan tahun tanam yaitu Tahun 2000 dan Tahun 2017. Parameter yang dianalisis yaitu C-Organik, N-Total dan Rasio C/N tanah.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kadar C-Organik tanah tertinggi pada area tahun tanam 2000 di kedalaman 0-15 cm (1,24%) sedangkan kadar C-Organik tanah terendah pada Tahun 2017 kedalaman 16-30 cm (0,40%). Kadar N-Total tanah tertinggi pada Tahun 2000 di kedalaman 0-15 cm (0,18%) sedangkan kadar N-Total tanah terendah pada Tahun 2017 kedalaman 16- 30 cm (0,09%). Rasio C/N tanah lebih tinggi pada Tahun 2000 dengan kedalaman 0-15 cm (6,84%) dan kedalaman 16-30 cm (6,43%) sedangkan untuk Tahun 2017 dengan kedalaman 0-15 cm (5,12%) dan kedalaman 16-30 cm (4,83%).


Detail Information

Item Type
Bachelor's Thesis
Penulis
AHMAD HANAFI - Personal Name
Student ID
1701047
Dosen Pembimbing
Ir. Mardiana Wahyuni, MP - - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Published
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Institut Teknologi Sawit Indonesia : Medan.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
2021 Ahm A
Copyright
Institut Teknologi Sawit Indonesia
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail